Rabu, 13 Februari 2013

Longsor dan Tewaskan Warga, Bukit Pancawarna Perlu Direboisasi


@Bumiayuku - Menyikapi musibah bencal tanah longsor di Dukuh Luwung Desa Plompong Kec Sirampog Kab Brebes yang telah memakan korban sebanyak 6 orang dan 2 korban luka-luka, Anggota komisi VII DPR RI Fraksi PDI Perjuangan DR Dewi Aryani M.Si berencana akan melakukan penghijauan kembali/Reboisasi hutan di kawasan bukit pancawarna/Luwung desa Plompong.

Hal ini perlu dilakukan lantaran kawasan hutan dibukit tersebut telah beralih fungsi dari kawasan hutan menjadi pertanian dan rencannya juga akan menggandeng semua pihak termasuk pemkab Brebes dan perhutani serta masyarakat untuk melaksanakan program ini. Demikian dikatakan DR Dewi Aryani M.Si Anggota komisi VII DPR RI Fraksi PDI Perjuangan seusai menyerahkan bantuan 4 ton beras, 1 ton minyak goreng, 1 ton gula pasir, 200 tas sekolah dan dana santunan bagi keluarga korban bencana tanah longsor di Dukuh Luwung Desa Plompong Kec Sirampog Kab Brebes.

Dewi Aryani yang membidangi lingkungan hidup menegaskan, agar masyarakat dan para stake holder turut berperan aktif guna melakukan penghijauan di lingkungannya masing-masing. "Kami akan sediakan sekitar 30.000 bibit pohon untuk program penghijauan ini" katanya.

Menurutnya, mereka para petani yang menggunakan lahan di kawasan itupun harus difikirkan agar tidak merasa dirugikan dengan dikembalikannya fungsi hutan. Oleh karenanya pemkab Brebes idealnya mencarikan lahan untuk relokasi areal pertanian tersebut.

Sementara Wakil Bupati Brebes Narjo mengatakan, pihaknya akan siap mendukung upaya pelaksanaan program penghijauan ini, karena bagaimanapun Penghijauan itu dapat mencegah terjadinya bencana alam seperti tanah longsor yang baru saja terjadi. " kemudian untuk masalah relokasi, kami perlu melakukan koordinasi dengan stake holder yang ada ataupun dinas terkait. Jadi kami belum bisa memutuskan sekarang, masalah relokasi tersebut" pungkasnya.(Dhan_KL.13/RI) 

0 komentar:

Posting Komentar

pembaca yang baik selalu,memberi comentar yang baik pula,buat artikel aljinet ini,biar ada masukan lebih dan memgembangkan blog aljinet ini,untuk itu disarankan comentlah artikel kami,beri kritikan yang pedas tidak masalah,silakan di coment kawan

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More