Kamis, 31 Januari 2013

Wakil Bupati Brebes Buka Musyawarah Kerja PMI

@BrebesKU - Wakil Bupati Brebes, Narjo atas nama Bupati Brebes, Hj. Idza Priyanti SE membuka Musyawarah Kerja (Musker) PMI Kabupaten Brebes di Aula PMI Kabupaten Brebes, Rabu 30 Januari 2013.

Acara Muker PMI Kabupaten ini diikuti oleh Pengurus Pleno PMI Kabupaten Brebes dan Utusan PMI Kecamatan se Kabupaten Brebes yang terdiri dari Ketua dan Sekretaris .

Dalam sambutannya, Narjo mengatakan  melalui  pelaksanaan Musker PMI ini, pihaknya berharap agar selain menganalisa program kerja terdahulu, apa kekurangan dan kelebihannya.

“Saya juga berharap agar kedepan progran kerja bisa ditingkatkan, utamanya sektor strategis demi meningkatkan kinerja dan pelayanannya,” ujarnya.

Ketua PMI Kabupaten Brebes, Drs. H. Khambali mengatakan, Musker PMI bertujuan untuk mengevaluasi pelaksanaan program kerja dan laporan keuangan /realisasi anggaran pendapatan dan belanja PMI Kabuapetn Brebes tahun 2012.

“Disamping itu, juga menyusun program kerja dan APBD PMI Kabupaten Brebes tahun 2013 dan membahas hal-hal penting lainnya yang bersifat strategis,” tandasnya.

Sumber :: PanturaNews

0 komentar:

Posting Komentar

pembaca yang baik selalu,memberi comentar yang baik pula,buat artikel aljinet ini,biar ada masukan lebih dan memgembangkan blog aljinet ini,untuk itu disarankan comentlah artikel kami,beri kritikan yang pedas tidak masalah,silakan di coment kawan

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More