Kamis, 28 Maret 2013

Rem Blong Truk Angkut Bahan Semen Terguling di Pagojengan

@Bumiayuku - Kecelakaan tunggal terjadi di jalan raya Pagojengan Kabupaten Brebes, Rabu(27/3/2013) sekitar pukul 15.20 WIB.

Sebuah truk bernopol B 9578 WS. Angkut bahan semen dari Banjarnegara tujuan Indramayu, terguling ke sisi jalan raya depan perumnas Pagojengan, akibat mengalami rem blong. Satu orang mengalami luka luka yaitu Ngadyo(40) supir truk warga Kebumen Jawa Tengah di bawa ke rumah sakit Bumiayu.

Sedang kan Roji kernet hanya mengalami luka ringan lecet lecet pada kaki kanan dan kiri. Menurut Roji kernet truk, kendaraan yang ditumpangi nya mengalami rem blong selepas melintasi pintu kereta api Kretek Paguyangan.

Truk tiba tiba rem nya tidak berfungsi ngeblong setelah melintasi pintu kereta api. Melihat itu supir dengan tenang melajukan truknya. Sambil terus menyembunyikan klakson memberi tanda kepada para pengendara bahwa kondisi truk rem nya blong.

Setelah melihat ada lahan kosong dan aman supir mengarahkan stir ke kiri jalan dan truk pun berhenti "tutur Roji di lokasi kejadian . Akibat kecelakaan tersebut arus lalu lintas jurusan Bumiayu- Purwokerto berjalan tersendat. (Pur_KL.3/R1)

0 komentar:

Posting Komentar

pembaca yang baik selalu,memberi comentar yang baik pula,buat artikel aljinet ini,biar ada masukan lebih dan memgembangkan blog aljinet ini,untuk itu disarankan comentlah artikel kami,beri kritikan yang pedas tidak masalah,silakan di coment kawan

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More